Tepatnya di pagi hari, Rabu, 16 Agustus 2017, 797 siswa bersama 74 guru, karyawan, 13 mahasiswa PPL UMS, paguyuban Orang tua diawali berdo’a bersama dan karnaval dilepas oleh kepala sekolah Sri Sayekti, S.Pd., M.Pd. Peserta karnaval tumpah ruah di sekolah dan di sepanjang jalan perempatan masjid Sholihin, perempatan monumen Pers, Jalan Slamet Riyadi, jalan Teuku Umar Balai Muhammadiyah, Ngarsopura mengenal pasar antik atau sejarah dengan membawa aneka tulisan “Aku Cinta Indonesia, Aku Bangga jadi anak Indonesia, Satu Nusa Satu Bangsa, Indonesia Berkemajuan” yang tak kalah meriahnya dengan pesta menyambut Hari Proklamasi yang diadakan oleh masyarakat pada umumnya.
Pentingnya Karnaval ini adalah untuk menumbuhkembangkan rasa handar beni “rasa memiliki” kepada siswa-siswi SD Muhammadiyah 1 Ketelan khususnya dan umumnya masyarakat, bahwa kemerdekaan adalah hasil kerja sama bergotong royong, anugrah Allah Swt., mengingatkan dan memupuk kembali semangat persatuan. Semoga, dengan even semacam ini, tentu menjadi saat yang tepat untuk menunjukkan jati diri siswa yang berkarakter mampu berkontribusi nyata melalui berbagi snack atau kado satu dengan yang lainnya.
Sebagai anak bangsa, mereka berhak memiliki negeri ini dan berhak mencintai serta merawatnya meski dalam perbedaan di mana-mana. Itulah misi adanya karnaval (pawai).
Prinsipnya, siswa-siswi bisa menjadi bagian dari bangsa ini. Mereka mampu berkiprah dan berjuang, membangun bangsa ini dengan kemampuan yang dimiliki.
Akhirnya, perayaan HUT RI ke 72 ini menjadi moment terindah, menyatukan kembali semangat persatuan dan kesatuan dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika.
Selepas kegiatan karnaval akhirnya panitia memberikan hadiah kepada peserta yang paling tertib, kreatif, kompak, antusias dan unik sebagai bentuk apresiasi penghargaan kepada mereka dalam memeriahkan acara karnaval. Humas Jatmiko.
Siswa - Siswi turut di dampingi oleh Kepala Sekolah Ibu Sri Sayekti, S.Pd., M.Pd.
Siswa - Siswa antusias menyusuri jalan di depan ngarsopuro
Siswa - Siswa membawa spanduk yang menunjukkan rasa nasionalisme dan cinta kepada negara republik indonesia
Dokumentasi : Dwi Jatmiko ( SD Muhammadiyah 1 Surakarta )
Redaksi : Dwi Jatmiko ( SD Muhammadiyah 1 Surakarta )
0 comments:
Posting Komentar