Tim Majalah Tunas Melati media komunikasi dan kreativitas anak edisi 66 berhasil menjuarai lomba di Komplek Perguruan Muhammadiyah Labuhan Ratu Lampung
Menurut Danardono Sri Pamungkas, S.Sn dengan Pendampng Lomba Ahmad Syaifuddin, S.Pd.I., Menampilkan 3 edisi mulai 64, 65, 66 dengan konten materi mulai edisi spesial wawancara eksklusif dengan bapak Teguh Prakosa ketua DPRD Surakarta, kreativitas tanpa batas, jadikan sekolah sebagai rumah kedua, budaya literasi sekolah, profil khusus Dr. Sofyan Anif, M.Si Rektor UMS Periode 2017-2021, hakikat pendidikan karakter dalam Islam, Dongeng Sawit bekerja sama dengan Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP), Penguatan Pendidikan Karakter dan Teknologi Informasi dan Indahnya saling berbagi dalam Bakti Sosial.
“ke depan, Majalah Tunas Melati SD muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta diharapkan mampu mengikuti lebih banyak lomba dan mencetak lebih banyak prestasi untuk sekolah, “ pintanya Ketua Redaksi Danardono Sri Pamungkas.
“Olympiade ini memberi pengalaman siswa SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta untuk mengukur pengetahuan dan ketrampilan siswa, sekaligus potensi sekolah karena iventnya adalah Nasional yang diikuti oleh seluruh perguruan Muhammadiyah se Indonesia dan al Hamdulillah, akhirnya sekolah kembali dilimpahkan rahmat dan anugrahnya yang sungguh luar biasa dari Allah SWT, yaitu karunia 1 medali emas (juara majalah tunas melati), dan 1 medali perunggu (juara Pidato Ismu Arabic) semoga di masa yang akan datang selalu terdepan dan berperan aktif ,” Ujar Kepala Sekolah Sri Sayekti, S.Pd., M.Pd. (Sabtu, 28 Oktober 2017). Humas Jatmiko.
Anak - Anak para pemenang lomba pidato olympicad V bahasa arab
Salah satu anak yang mendapatkan medali
Anak - Anak foto bersama dengan pendamping dan official
Redaksi : Dwi Jatmiko ( SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta )
Dokumentasi : Dwi Jatmiko ( SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta )
0 comments:
Posting Komentar