Sebanyak 73 guru dan karyawan mengikuti rangkaian kegiatan di alam terbuka dengan mengambil paket Tradisi 4. Beragam kegiatan yang dilakukan di tengah asrinya nuansa kehijauan alam pedesaan di desa wisata yang menyajikan sebuah wisata alam dan budaya tradisi untuk selalu melestarikan nilai-nilai budaya yang ada di masyarakat agar tidak punah di telan zaman modernisasi dengan memberikan informasi, edukasi, koleksi, inovasi dan ekonomis yang berlokasi di Pulesari, Wonokerto, Turi, Sleman, Yogyakarta.
“Kegiatan yang bertujuan untuk lebih mempererat kerjasama dan kekompakan, juga bertujuan sebagai penyegaran di waktu jeda penilaian akhir semester (PAS) gasal tahun ajaran 2017/2018,” kata Sri Sayekti, S.Pd., M.Pd, kepala SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta.
Harapannya, menurut Sri Sayekti, S.Pd., M.Pd, di awal semester genap tahun pelajaran ini baik guru maupun karyawan lebih semangat lagi dalam bekerja dan tujuan dari sekolah dapat terwujud sesuai visi, misi, dan tujuan sekolah yang terarah, terukur, dan berkesinambungan dengan adanya optimalisasi layanan pendidikan.
Kegiatan outbond yang dilakukan di Pulesari, Wonokerto, Turi, Sleman, Yogyakarta ini, melakukan beberapa kegiatan, di antaranya permainan maupun motivasi. Untuk motivasi ini, selain dari kepala sekolah, juga menghadirkan Ruri Satria Berdasi, Berdasi Is Everyday, berbagi dengan senang hati.
Keseruan tampak terlihat begitu seluruh peserta mengikuti fun game, Belajar olahan salak, lalu menyusuri sungai sejauh 1000 meter. Setelah warming up, peserta bergiliran melewati jembatan goyang kurang lebih 15 meter.
Keseruan semakin dirasakan peserta tatkala satu persatu peserta melakukan tracking sungai yang di dalamnya ada Titian bambu, Vertkal Web, Hujan Buatan, Tangga air One, Susup ban, jaring laba-laba, tangga air two, dan air terjun menambah keseruan. Suasana semakin lengkap saat peserta disuguhkan wedang jahe, wedang jeruk dan teh manis semakin menghangatkan suasana.
Salah seorang peserta, Joko Santosa, S.Pd.I sang pendekar Tapak Suci Putera Muhammadiyah, mengatakan kegiatan Outbound yang diikutinya sangat seru dan menantang, ia mengaku senang dan dirinya betah berlama-lama di lokasi Desa Wisata Pulesari. ''Seru banget Outboundnya, dan menggembirakan untuk belajar ayat-ayat kauniyah (alam),''ujarnya.
Hal senada diungkapkan salah satu dalang Ki Agung Sudarwanto, S.Sn., M.Sn bersama Wahyudi, S.Pd guru kelas 5B, Kegiatan yang diikutinya sangat menantang dan menguji adrenalin.
''Pokoknya kami sangat puas dengan semua games yang diberikan panitia. Semua menguji nyali dan sangat menantang dan penuh keberanian,''kata Agung dan Wahyudi.
Salah seorang Tim Trainer, Eksan mengatakan kegiatan Outbound sangat seru dan mendidik terutama //Fun Game dan Ice Breaking//. ''Outbound mampu melatih keberanian, kemandirian dan kekompakan untuk menyeimbangakn otak kanan dan kiri, bagi siapapun yang berkeinginan kuat untuk menjadi guru asyik dan menyenangkan (Gurame) bagi peserta didiknya,''. Humas Jatmiko.
Guru dan Karyawan Senam Bersama
Berjalan meniti bambu melatih keseimbangan
Lomba gerak keserasian para guru dan karyawan
Menyusuri air terjun
Redaksi : SD Muhammadiyah 1 Surakarta
Dokumentasi : SD Muhammadiyah 1 Surakarta
0 comments:
Posting Komentar