SOLO, 29 September 2018-Tim SMA Muhammadiyah 1 Surakarta berhasil menjadi juara umum pada lomba "Forum Ta'aruf dan Orientasi Siswa (FORTASI), Temu Olahraga dan Seni (TORSENI)" tahun 2018, yang diselenggarakan Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) kota Surakarta, dan diikuti oleh 11 SMA/SMK/MA Muhammadiyah se-kota Surakarta.
Pada perlombaan ini, SMA Muhammadiyah 1 Surakarta berhasil memperoleh piala terbanyak dengan 6 piala juara 1 pada cabang lomba : Khitobah putri, Kreasi Musik Pelajar Muhammadiyah, Tarik tambang putra, Tarik tambang putri, Lompat jauh putri dan lomba Baris berbaris putra, sedangkan 4 piala juara 2 direbut dari cabang lomba : Kaligrafi, Lompat jauh putra, Lari sprint
putra dan Lari sprint putri. Sementara itu, lomba Khitobah putra meraih juara 3.
Menurut Suratman,S.Pd.I selaku Wakasek kesiswaan mengatakan, bahwa kemenangan SMA Muhammadiyah 1 Surakarta ini merupakan hasil perjuangan tim yang melakukan persiapan lebih awal dari segi teknis maupun non teknis, sehingga persiapan tim lebih matang dibanding persiapan tahun sebelumnya" pungkasnya.
Kepala SMA Muhammadiyah 1 Surakarta, Dr. Rahayuningsih,S.Pd.,M.Pd. ditempat terpisah mengatakan, kemenangan ini merupakan bukti bahwa SMA Muhammadiyah 1 Surakarta memiliki banyak siswa yang mempunyai talenta luar biasa, baik di bidang akademik maupun non akademik.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar