37 Tahun bukanlah waktu yang sebentar, dalam pengabdian dengan Majelis yang membidangi Pendidikan Dasar dan Menengah. Yang sering disapa Ibu Erna, dengan tugas kantor pada posisi adminstrasi, hadir dalam perpisahan yang diadakan majelis dikdasmen di rumah makan cianjur, yang terletak di Jalan Slamet Riyadi.
Acara yang di hadiri dari Pimpinan Majelis Dikdasmen PDM Kota Surakarta dan Karyawan yang berjumlah sekitar 20 orang. Tridjono selaku Ketua Dikdasmen PDM Kota Surakarta memberikan kesempatan kepada Erna untuk menyampaikan beberapa patah kata, “Terima Kasih kepada teman – teman yang telah membantu saya, dan saya meminta maaf apabila ada kesalahan baik sengaja ataupun tidak sengaja”, ungkapnya. Sama halnya yang disampaikan oleh Nurul sekaligus Administrasi keuangan yang menyatakan untuk resign pada tahun ini.
Secara simbolis Tridjono dan Arifin Turmudzi menyerahkan bingkisan kenang – kenangan. Akhir acara ditutup dengan makan Bersama
0 comments:
Posting Komentar