Sabtu, 31 Juli 2021

Kisah-kisah inspiratif dan profil tokoh-tokoh sejarah perlu diceritakan kepada anak-anak sejak kecil. Tujuannya agar mereka termotivasi untuk meniru karakter dan inspirasi dari tokoh-tokoh berpengaruh pada masa itu.

Hal tersebut diungkapkan oleh Uttiek M. Panji Astuti, seorang jurnalis, penulis buku, dan traveller muslim yang menjadi narasumber pada kegiatan parenting virtual kelas IV SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta, Sabtu (31/7/2021).

Kegiatan yang diikuti oleh 78 siswa beserta orang tua/wali siswa kelas IV SD Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta tersebut berlangsung melalui Zoom Cloud Meeting dan mengangkat tema "Berprestasi Sejak Dini, Kisah Para Pahlawan Islam."

"Sejak kecil saya sering mendapat cerita dari ayah tentang sejarah tokoh-tokoh Islam seperti Muhammad Al-Fatih, Harun Al-Rasyid, dan lain-lain, sehingga memotivasi serta menginspirasi saya untuk menjelajah jejak-jejak peradaban Islam di seluruh dunia," ujarnya.

Di awal penyampaian materi, muslimah yang akrab disapa Bunda Uttiek ini memberikan contoh kepada siswa tentang "the real superhero" yang sudah seharusnya dikenalkan kepada generasi Islam, yaitu Rasulullah Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam, Ali Bin Abi Thalib, Imam Syafi'i, dan Muhammad Al-Fatih.

"Dari Rasulullah Muhammad kita belajar menjadi anak yang saleh dan baik hati, melalui kisah Ali Bin Abi Thalib kita diajarkan menjadi sosok yang pemberani, dari Imam Syafi'i kita terinspirasi dengan kepintarannya sehingga memotivasi untuk rajin belajar, sedangkan dari Muhammad Al-Fatih kita diajarkan untuk menjadi pribadi yang tidak mudah putus asa," ungkapnya.

Bunda Uttiek juga memberikan motivasi kepada siswa untuk bersemangat dalam mempelajari Al quran, gemar membaca atau iqra',  belajar sungguh-sungguh, dan mempunyai cita-cita besar, serta bersemangat untuk meraihnya seperti yang banyak dikisahkan dalam perjuangan pahlawan Islam.

Kisah kepahlawanan tersebut rupanya menarik perhatian dari beberapa siswa untuk bertanya. Salah satunya adalah Edric Faeyza Baswara, siswa kelas IV A. Ia tertarik dengan istilah ulama yang disematkan kepada Imam Syafi'i.

"Saya kan punya cita-cita masuk Akpol (Akademi Kepolisian), apakah saya juga harus menjadi ulama dulu sebelum menjadi polisi?," tanya Edric kepada Bunda Uttiek.

Menanggapi pertanyaan Edric tersebut, Bunda Uttiek menjelaskan bahwa ulama bukan berarti setiap hari harus mengisi khotbah di mimbar-mimbar masjid, tetapi ia adalah orang yang memiliki semangat untuk memperluas ilmu agama dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari apapun profesi yang disandangnya.

"Seandainya Mas Edric menjadi polisi yang saleh dan paham ilmu agama, tentu akan menjadi sosok polisi yang profesional, tidak sewenang-wenang, dan bisa menjadi teladan masyarakat,"  kata Bunda Uttiek.

Lusia Wahyu Purbowati, selaku koordinator tim guru kelas IV, menyampaikan rasa terima kasih kepada komite kelas yang sudah bekerja sama dan memfasilitasi kegiatan parenting virtual tersebut.

"Semoga kegiatan ini bisa memperluas cakrawala berpikir anak-anak dan memberikan inspirasi untuk memiliki cita-cita besar serta gigih dalam memperjuangkannya," ungkap Lusi.

Muhamad Arifin / Humas SD Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta 081329718196

0 comments:

Posting Komentar

Ketua

Dr. Mohamad Ali, S.Ag., M.Pd
NBM. 887.570

Menu

Jadwal Sholat


jadwal-sholat

Kalender

Jam

Berita Umum

Posting Populer

Inovasi Pendidikan karakter anti korupsi SD Muhammadiyah 1 Ketelan

Informasi


Kalender Islam

Kalender Hijriyah

Unduh - Download

>> Surat Pernyataan Tidak Terjadi Konflik 2021
>> Instrumen Data Sekolah 2021
>> Form Input PTK GTK Cabdin
>> Ceklist Persyaratan PTK Baru SMA, MA,SMK
>> Ceklist Persyaratan PTK Baru SD, SMP
>> Ceklist Persyaratan PTK Baru PAUD TK
>> Rekap Form Excel Pengajuan Input PTK Baru TK, PAUD, SD, SMP
>> Materi 1 BLC
>> Materi 2 Pengenalan HTML (BLC)
>> Materi 2 Web Editor (BLC)
>> News Template
>> Pro News Template
>> Materi 3 BLC ( Membuat Email )
>> Materi 3 BLC ( Membuat Blog )
>> Blangko Pengajuan SK GTT/PTT
>> Blangko Pengajuan SK GTY/PTY
>> Instrumen Sekolah 2015
>> Memasang Link Di Pada Blog Wordpress
>> Menambah Header di Blog (Blogger)
>> Materi 4 BLC ( Membuat Blog Dengan Wordpress )
>> Materi 5 BLC ( CMS )
>> Tutorial CMS Balitbang
>> Materi 6 Localhost CMS Balitbang
>> Materi 8 Cloud Storage
>> Blangko Biodata Guru Agama Islam ( PAI )
>> Materi 9 Pembuatan Header Website
>> Blangko PPDB 2016 / 2017
>> Pengantar PPDB 2016 / 2017
>> Menambahkan Feed Rss Pada Halaman Website
>> Materi Tahsin Perguruan Muhammadiyah
>> Skrip .php untuk Feed RSS CMS Balitbang
>> Materi Google Form atau Formulir Online
>> Materi Desember 2016
>> Jadwal UTS Genap Ciri Khusus SD
>> Blangko Data Bantuan Sekolah 2016
>> Jadwal UAS ( SEKOLAH ) Ciri Khusus SMP/Mts, SMA/MA, SMK 2016/2017
>> Materi Penguatan Kepala Sekolah Tawang Mangu
>> Pengembangan Kurikulum ISMUBA 2017
>> Olimpiade Ahmad Dahlan 2017
>> Kalender Pendidikan Muhammadiyah Provinsi Jawa Tengah Tahun Pelajaran 2022 / 2023
>> Kisi - Kisi Akhlaq SMK Ciri Khusus 2017 / 2018
>> Form Data Bantuan dan Prestasi Sekolah 2018
>> Pelatihan SPMU
>> Kalender Pendidikan Dikdasmen PWM Jateng 2018 / 2019
>> Instrumen Data Sekolah 2019
>> Rekaman Irama Nahawand
>> Blangko RKAS 2021
>> Surat Tarik PTK Dinas / Mutasi
>> Form Input PTK GTK Cabdin
>> Syarat Pengajuan SK Yayasan
>> Landasan Hukum Muhammadiyah ( 2016 )
>> KISI US ISMUBA WILAYAH 2022
>> BLANGKO DAYA TAMPUNG PENGGEMBIRA MUKTAMAR 48 TAHUN 2022
>> BLANGKO PAKTA INTEGRITAS
>> BLANGKO RKAS 2022/2023
>> EDARAN MENCHANDISE MUKTAMAR KE - 48
>> Syarat Pengajuan NUPTK JULI - DESEMBER 2022
>> Form Isian Data 2022 / 2023
>> Logo Musyda 2023
>> Lampiran Musyda Dikdasmen 2023
>> SYARAT DAPODIK 2023
>> BADAN HUKUM MUHAMMADIYAH PART 1
>> BADAN HUKUM MUHAMMADIYAH PART 2
>> DAFTAR PCM 2022 - 2027
>> Badan Hukum Muhammadiyah 2024

Pengunjung

Flag Counter