Bertempat di Agro Wisata Amanah, Tawang Mangu, Karanganyar. Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah Kota Surakarta melantik Ketua dan Kepengurusan FGM Periode 2021 – 2023. Muhdiyatmoko, S.Pd. dilantik langsung oleh Ketua Majelis Dikdasmen PDM Kota Surakarta Drs. H. Tridjono dengan disaksikan seluruh tamu undangan yang hadir bersama susunan pengurus yang sudah terbentuk. Pembacaan berita acara pelantikan dan ikrar ditirukan oleh pengurus dan ketua yang dilantik. Dilanjutkan penandatangan berita acara pelantikan. Sambutan dari Ketua FGM yang baru dilantik.
Disela acara di umumkan pemenang lomba Video PPDB Sekoolah Muhammadiyah Kota Surakarta, selain untuk ajang lomba di harapakan dengan adanya video tersebut dapat membranding sekolah untuk meningkatkan PPDB Sekolah dari Hasil Penjurian oleh Internal Pimpinan Majelis Dikdasmen PDM Kota Surakarta, meliputi beberapa point diantaranya :
- Orisinalitas
- Keunikan
- Keunggulan
- Inovasi
- Like ( Youtube )
Maka setelah melakukan beberapa penilaian, di dapatkan pemenang :
- Juara I : SMP Muhammadiyah 8 Surakarta
- Juara II : SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta
- Juara III : SMP Muhammadiyah 5 Surakarta
- Juara Harapan I : SD Muhammadiyah 8 Jagalan Surakarta
- Juara Harapan II : SMP Muhammadiyah PK Surakarta
Penyerahan Trophy dan Uang Tunai dilakukan langsung oleh Pimpinan Majelis Dikdasmen PDM Kota Surakarta.
0 comments:
Posting Komentar