Solo. Tren kewirausahaan di era industri 4.0 mengajak para pelaku usaha atau industri untuk lebih memaksimalkan peran dan fungsi internet dalam mengembangkan bisnis dan pengenalan produk. Beberapa tahun ini, kita terkejut dengan perubahan-perubahan bisnis yang sangat luar biasa, yaitu masyarakat semakin sering mengonsumsi konten-konten berbentuk digital setiap harinya. Digital marketing menjadi sangat penting karena menjadi masa depan kegiatan marketing. Salah satu penunjang penting digital marketing adalah foto.
Latar belakang diatas, menjadi alasan Wahyu Setyawan yang merupakan pembimbing kegiatan fotografi di SMA Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat melakukan diskusi dan sharing dengan siswa terkait foto produk. Rabu,(1/1/2021) ketika berbincang dengan tim humas sekolah, Wahyu menuturkan belum lama ini menugasi siswa yang tergabung dalam ekskul fotografi untuk memfoto sebuah produk yang akan dipasarkan melalui online.
Sebelum penugasan tersebut, siswa diberikan pembekalan dan sharing materi terkait foto produk. Menurut Wahyu, hal-hal yang perlu diperhatikan dalam foto produk antara lain pemilihan kamera yang baik (HP pun bisa), angle yang tepat, detail produk, pencahayaan dan editing, ujarnya.Terkait editing, Wahyu mengingatkan siswa untuk mempercantik hasil foto, tetapi jangan sampai editing berlebihan yang akan menghasilkan interpretasi lain dari warna produk.
Sharing dan diskusi pun berjalan lancar. Di akhir sesi sharing, siswa diberikan proyek oleh pembimbing untuk mem-foto produk yang akan dipasarkan melalui media sosial seperti instagram, twitter, dan facebook. Wahyu berharap, dari kegiatan sharing ini menambah manfaat ganda. Satu sisi kemampuan siswa memotret sebuah objek menjadi foto terasah, sekaligus kita membuka wawasan siswa terkait digital marketing sebagai wahana mengasah kewirausahaan siswa, pungkasnya kepada tim humas sekolah.
0 comments:
Posting Komentar