Solo. Kejadian erupsi gunung tertinggi di pulau Jawa yang menimbulkan korban nyawa, korban luka dan kerusakan bangunan telah menggerakan IPM SMA Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat membuka donasi untuk membantu korban. Donasi ini dibuka untuk warga sekolah, orang tua siswa dan masyarakat yang ingin membantu. Kegiatan pembukaan donasi ini didukung penuh oleh pihak sekolah sebagai bagian dari proses pendidikan karakter kepada siswa dalam hal membantu sesama.
Zakia, salah satu panitia sekaligus pengurus IPM Ranting SMA Muh PK menyampaikan bahwa donasi dibuka sampai dengan 12 Desember 2021. Warga sekolah, Orang tua siswa dan masyarakat yang ingin memberikan bantuan bisa kami fasilitasi, ujar Zakia. Panitia menyediakan kotak infaq di sekolah bagi warga sekolah dan juga bisa melalui rekening pengumpulan dana melalui Bank Mandiri di nomor 138-00-1008040-1 a.n Agus Widodo. Bagi masyarakat yang menyalurkan donasi melalui rekening tersebut, bisa menyampaikan konfirmasi pada Zakia di nomor WA 085712498589, ungkap Zakia kepada humas sekolah.
Sementara itu, Ganda Setya Gunawan selaku pembimbing IPM menyampaikan rasa duka yang mendalam atas peristiwa erupsi tersebut dan sekaligus mengapresiasi inisiatif pengurus IPM untuk membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak erupsi tersebut. Bagi Ganda, Gerakan siswa yang membantu meringankan beban korban erupsi sesuai dengan visi-misi dan tujuan sekolah terkait menumbuhkan humanis religius kepada warga sekolah. Semoga kegiatan amal ini menjadi motivasi warga sekolah untuk terus berbuat kebaikan sesuai teologi Al-Maun, ungkapnya kepada tim humas.
0 comments:
Posting Komentar