Ibarat belum sempat mengambil nafas, berita mengejutkan kembali hadir di beranda SMA Muhammadiyah 2 Surakarta. Fahcrurozy, siswa kelas X Mipa, berhasil menyumbangkan medali emas dalam ajang kejuaraan pencak silat di Bandung.
Berita gembira tidak berhenti begitu saja. Malamnya, guru dan karyawan Muha menerima kabar mengejutkan. Total Sembilan siswa berhasil memboyong medali pada event yang sama. “Kami sungguh tidak menyangka hasilnya bisa se fantastis ini!” ucap Jody, guru yang mendampingi mereka selama kejuaraan.
Terang saja ucapan selamat mengalir dari guru dan karyawan. “Alhamdulillah, syukur pada-MU ya Allah..
Semoga siswa yg lain juga menjadi yg terbaik. Terima kasih pak Edi dan pak Jodi” ucap Sri Darwati selaku Kepala Sekolah. Tampak dari pantauan redaksi, ucapan selamat juga mengalir di WA group kelas masing-masing kontestan. "Saya pribadi sangat berterimakasih kepada Pak Edi selaku pelatih silat di Muha. Usaha beliau patut kita apresiasi. Sungguh event ini juga menjadi tempat saya belajar banyak kepada beliau" terang Jodi ketika ditanya kesannya dalam acara ini.
Muhammad Farurozy tampil menjadi juara di kelas A 40-45kg dan berhasil membawa pulang medali emas. Sementara delapan teman lainnya meraih medali Perunggu di masing-masing kelasnya. “Terimakasih atas dukungannya pak” ucap Fahrurozy terdengar malu-malu ketika dihubungi via telepon. Sementara Abdu Karim Ghofar yang sehari sebelumnya menduduki peringkat tiga Seni tunggal putra tampak bersemangat ketika kami ajak berbincang “Ya pak, terimakasih nanti salamnya kami sampaikan ke teman-teman disini. Masih pada istirahat pak” ungkap Siswa kelas XI MIPA yang sampai sekarang masih berusaha menghafal Al Quran ini.
Dalam laman instagramnya, Kejuaraan Bandung Lautan Api Championship 3 ini diselenggarakan untuk para pesilat muda tingkat SD/Pra Usia Dini, SD/Usia dini, SMP/Mts/Sederajat, SMA/MA/Sederajat dan MAHASISWA/Dewasa/Umum. Lokasi acara dipusatkan di GOR Futsal IT Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat.
Kamis, 06 Januari 2022
- 08.22
- admin
- Pencak Silat
- No comments
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar