SMA Muhammadiyah 1 Surakarta menyelenggarakna kegiatan Baitul Arqom, 21 Maret 2022. Kegiatan dilaksanakan secara luring namun materi disampaikan secara daring dan diikuti oleh 233 peserta didik kelas XII SMA Muhammadiyah 1 Surakarta. Kegiatan dengan tema Ideologi Muhammadiyah untuk mewujudkan Generasi yang Siap Menghadapi Tantangan Zaman.
Kegiatan dibuka pukul 07.00 oleh MC, Ika Setiyani, S.Pd.I., yang mengatakan bahwa kegiatan Baitul Arqom ini merupakan kegiatan yang wajib diikuti oleh peserta didik kelas XII.
Selanjutnya sambutan Kepala SMA Muhammadiyah 1 Surakarta, Dr. Rahayuningsih, S.Pd.,M.Pd., mengucapkan terimakasih atas atensi peserta didik. Kegiatan Baitul Arqom ini merupakan kegiatan terakhir kelas XII sebelum Ujian Sekolah dan harus diikuti oleh seluruh kelas XII karena diakhir kegiatan peserta mendapat Sya’adah (Sertifikat). Dr. Rahayuningsih, S.Pd.,M.Pd., menuturkan untuk serius belajar lebih giat karena sebentar lagi akan di gelar Ujian Sekolah, 23 Maret- 11 April 2022. Peserta didik harus menyiapkan diri dengan mematuhi aturan sekolah
Selanjutnya masuk materi pertama adalah Ibadah yang disampaikan oleh Setyowati, S. Ag., I nti dari materi ibadah bahwa Ibadah menurut etimologi artinya merendahkan diri atau tunduk. Ibadah menurut terminologi adalah perbuatan untuk menyatakan bakti kpada Allah yg di dasari dengan ketaatan mengerjakan perintah Allah dan menjauhi larangan Nya. Ibadah ada 2 yaitu ibadah mahdhah dan ibadah ghoiru mahdhah.
Dalam ajaran Islam ada jenis ibadah yang paling utama di mata Allah. 1. Sholat tepat pd waktunya (QS al Baqoroh ayat 43), 2. Berbakti pada kedua orang tua (qs al isra’ayt 23), 3. Jihad fisabilillah
Masuk Materi kedua tantang paham Agama dalam Muhammadiyah yang disampaikan oleh Achmad Thoha yang membahas tentang Agama Islam menurut Muhammadiyah adalah Agama yang diturunkan oleh Alloh SWT melalui Rosulnya sejak Nabi Adam sampai Nabi Muhammad SAW untuk disampaikan kepada umat manusia yang berisi Perintah, larangan dan petunjuk untuk kebaikan hambanya di dunia dan akherat.
Dasar Agama Islam adalah : 1. Al-Qur’an 2. As-Sunnah
Muhammadiyah memandang Islam adalah Agama yang menyeluruh yang berisi tentang :
Aqidah b) Akhlak c) Ibadah dan d) Mu’amalah duniawiyah
Ibadah ada 2 yaitu ibadah ‘aam (umum) dan ibadah khosh (kusus).
Masuk materi ketiga tentang kemuhammadaiyahan yang diisi oleh Suratman, S,Pd.I , menguraikan podoman hidup islami warga Muhammadiyah dalam kehidupan pribadi dalam segi aqidah, ibadah, ahklak dan muamalah duniawiyah.
Selanjutnya kegiatan Baitul Arqom ditutup dengan doa bersama dipimpin oleh Farhan Qodriyanto, S.Pd.I, agar siswa diberi kemudahanan dalam mengerjakan Ujian Sekolah dan lulus dengan nilai memuaskan.
0 comments:
Posting Komentar