SOLO – Jumat (18/3) pagi, berlangsung Rapat Dinas Perencanaan Program Boarding School yang bertempat di SMA Muhammadiyah 6 Surakarta dan dihadiri oleh Ustadz Hendy (Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Muhammadiyah Al Firdaus Ngabeyan, Kartasura), Bapak Sukendar, M.Pd. (Ketua Komite Sekolah SMA Muhammadiyah 6 Surakarta), Bapak Dullah (Pengurus Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Banyuanyar), serta pihak sekolah terdiri dari: Kepala Sekolah, Wakil, beserta para Guru dan Karyawan.
Rapat dimulai dengan pembukaan oleh Bapak Drs. Katino selaku pembawa acara, lalu dilanjutkan dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an oleh ananda Alfian (siswa kelas XI IPS), dan sambutan dari Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 6 Surakarta, Ibu Desi Dwi Hastuti, S.Pd, M.Pd. Dalam sambutannya, Ibu Desi memaparkan sosialisasi yang berisi latar belakang diadakannya perencanaan program baru ini, di mana fokusnya adalah untuk meningkatkan grafik kenaikan jumlah siswa baru di tahun ajaran yang akan datang. Untuk itu, sebuah usaha dilakukan yakni pengadaan kerja sama dengan Pondok Pesantren yang dalam hal ini adalah Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Muhammadiyah Al Firdaus Ngabeyan, Kartasura. Ibu Desi selanjutnya mengharapkan adanya kesatuan tim yakni dari para wakil kepala sekolah, guru dan karyawan demi kesuksesan bersama dari program ini nantinya.
Penjelasan mengenai gambaran program yang dimiliki Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Muhammadiyah Al Firdaus Ngabeyan oleh Ustadz Hendy menandai kelanjutan acara ini. Gambaran yang dimaksud adalah kurikulum pondok, SDM, pembiayaan, sarana dan prasarana. Termasuk juga jumlah maksimal santri Boarding School (dipertimbangkan dengan berdasar pada sarana dan prasarana yang ada), serta target-target yang hendak dicapai dari program ini. Nasihat-nasihat tentang pentingnya kesiapan dan kematangan sekolah secara menyeluruh, lalu doa, harapan, dan restu pun dipanjatkan secara berurutan oleh Bapak Sukendar, M.Pd., dan Bapak Dullah.
Sesi diskusi pun digelar sebagai upaya untuk menemukan jalan tengah demi tercapainya kematangan program ini. Para Wakil Kepala Sekolah dimulai dari bidang kurikulum (Ibu Yuanita Dwi Hapsari, S.Pd), kesiswaan (Ibu Icha Desti, S.Pd), dan sarana prasarana (Ibu Sri Lanjari, S.Pd) memaparkan rencana program dari bidang masing-masing diikuti dengan pertanyaan-pertanyaan yang langsung dijawab dan ditambah oleh Ustadz Hendy dan Bapak Sukendar, M.Pd.
Alhamdulillah, acara rapat berlangsung dengan lancar dan sukses. Semoga apa yang direncanakan semakin dipermudah, diperlancar, dan dikabulkan oleh Allah SWT. Aamiin..
0 comments:
Posting Komentar