Selasa-Jumat, 5-8 April 2022, SD Muhammadiyah 2 Kauman, Surakarta (SD Mudaka) menyelenggarakan Latihan Ujian Sekolah (US) sesuai instruksi Dinas Pendidikan Kota Surakarta.
Ujian tersebut meliputi mata pelajaran PAI, PPKn, Bahasa Indonesia, Bahasa Jawa, IPA, IPS, Matematika. Setiap ruangan sesuai SOP Dinas Pendidikan diisi 14 siswa, sehingga untuk SD Mudaka yang jumlah siswa kelas VI tahun ajaran 2021/2022 adalah 98 maka terdiri atas tujuh ruang ujian. Pengawas ujian berasal dari sekolah lain dengan tiap ruangan satu orang guru.
Diah Ermayanti, S.Si menyampaikan "Untuk persiapan latihan US siswa, kami lakukan penambahan materi yang kita fokuskan pada kisi-kisi US sehingga siswa lebih fokus dalam belajar.
Sedangkan, untuk kesiapan materi, siswa kami berikan resume yang sudah kami sesuaikan dengan kisi-kisi US tahun ini dan Insya' Alloh, siswa siap."
Kiat-kiat SD Mudaka untuk menghadapi latihan US maupun US nanti, pertama, siswa kita motivasi agar semangat dan serius dalam belajar walaupun terkendala dengan terbatasnya waktu KBM di sekolah. Kedua, kami yakinkan agar siswa percaya diri, bahwa mereka bisa. Dari segi spiritual, siswa kita ajak untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, salah satunya dengan salat Dhuha ketika jam istirahat.
"Alhamdulillah, latihan US kali ini berjalan lancar. Siswa datang tepat waktu dan tertib. Semoga latihan US sampai US nanti lancar, semua siswa sehat selalu sehingga dapat mengerjakan semua soal dengan mudah, dan mendapatkan hasil yang terbaik. Kepada seluruh guru, karyawan dan wali siswa SD Muhammadiyah 2 Kauman, Surakarta, kami sampaikan Jazakumulloh khoiron katsiro atas dukungan dan kerja sama yang baik sehingga semua kegiatan siswa berjalan dengan lancar tanpa suatu kendala yang berarti," tambah Diah.
Kepala SD Mudaka, Taufik Saleh, S.Ag. menguatkan bahwa latihan US hari pertama berjalan lancar. Meski sedang berpuasa namun siswa tetap bersemangat dan tentu saja selalu menerapkan protokol kesehatan. Mudah-mudahan diberi kelancaran sampai latihan US berakhir dan saat US yang sesungguhnya berlangsung.
0 comments:
Posting Komentar