Sabtu, 14 Mei 2022

HARI PERTAMA MASUK SETELAH LIBUR HARI RAYA IDUL FITRI 1443 H

Sahabat Muliska -- Pelajar bersalaman dengan guru saat pelaksanaan Halal Bi Halal di SMP Muhammadiyah 5 Surakarta,   Senin (9/5/2022).
Halal Bi Halal dilakukan untuk saling bermaafan antar pelajar dan guru pada hari pertama sekolah usai libur Lebaran 1443 Hijriah.

Dalam suasana yang penuh dengan kebahagiaan ini marilah kita terlebih dahulu memanjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas karunia rahmat dan hidayah-Nya hingga pada acara ini kita masih bisa bertemu kembali dalam keadaan sehat wal afiat.

Kegiatan diawali pembukaan  menyanyikan lagu Indonesia Raya, Sang Surya dilanjutkan ikrar halal bi halal dan diterima kepala sekolah sekaligus sambutan. Kegiatan Inti di sampaikan Ustadz Colid Sugeng Purnama, S.Pd.

Kepala Sekolah, Parwanto, S.Pd menyampaikan ucapan “Selamat Hari Raya Idul Fitri 2022 atau 1 Syawal 1443 Hijriyah, Taqabbalallahu minna waminkum taqabbal ya Karim, Minal aidin wal faidzin, mohon ma’af lahir dan batin” kepada seluruh siswa-siswi dan orangtua.
 
Kemudian saya ingin mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada semua hadirin yang telah bersedia hadir ke acara Halal Bihalal yang sederhana ini.
Acara ini dilaksanakan dengan tujuan untuk menjalin tali silahturahim di lingkungan sekolah ini. Pada kesempatan ini pula hendaknya kita saling bermaaf-maafan. Karena saling maaf dan memaafkan adalah hal yang mulia.

Selain itu, saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia atas kerja keras dan waktunya demi terselenggaranya acara ini. Semoga Allah membalas setiap tenaga, waktu, dan pikiran yang tercurah dengan pahala yang berlimpah.

Salam Muliska Juara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar