Senin, 30 Mei 2022

Ukur Tingkat Keberhasilan Peserta Didik dengan PAT

Senin, 23 Mei 2022 sejumlah 259 peserta didik kelas X dan kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Surakarta mengikuti kegiatan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Tahun Pelajaran 2021/2022. Kegiatan ini akan berlangsung sampai 8 Juni 2022.

Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengetahui keberhasilan belajar peserta didik setelah mengikuti program pengajaran tertentu  yang pelaksanaannya  dilakukan pada akhir tahun  sebagai syarat untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang yang lebih tinggi.Kegiatan dilaksanakan dimulai pukul 07.00 dan dikoordinir oleh Wakil Kepala Sekolah bidang Kurikulum, Iwan Wuriyanto, S.S. Beliau berujar, alhamdulillah sampai hari ini kegiatan berjalan lancar dan tertib.

PAT SMA Muhammadiyah 1 Surakarta dilaksanakan dengan menggunakan aplikasi Exam Client SMA Muhammadiyah 1 Surakarta, siswa dapat mengakses soal dengan menggunakan HandPhone Android. Selain itu untuk mendukung kegiatan PAT agar berjalan lancar, maka peserta didik menyiapkan HP android dengan bateray penuh dan kuota internet yang memadai. Sekolah juga menyediakan dua proktor yang siap membantu pelaksanaan PAT tersebut.

Wakil kepala Sekolah bidang Humas Al Islam dan Kemuhammadiyahan, Dra. Willys Sari Listiyani, M.Pd., memberikan semangat kepada peserta didik dengan ucapan selamat mengikuti, prestasi itu penting, jujur lebih utama dan diiringi dengan Doa  Semoga Allah  SWT ridho, lancar, sukses dan dimudahkan dalam semua urusan. Aamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar