Sabtu, 16 Juli 2022

KESERUAN 3 HARI MPLS SD MUHAMMADIYAH 3 SURAKARTA

Rabu 13 juli 2022, awal tahun pelajaran baru atau awal masuk sekolah, SD Muhammadiyah 3 Surakarta siap menyambut kehadiran siswa-siswi terbaik yang sudah diterima di sekolah tersebut. SD Muhammadiyah 3 Surakarta sudah mempersiapkan sambutan bagi para peserta didik baru dengan membuat kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau sering disebut MPLS selama 3 hari. 


Kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 13 juli 2022 sampai 15 juli 2022. Tujuan diadakannya kegiatan MPLS ini adalah untuk memperkenalkan lingkungan sekolah kepada peserta didik baru SD Muhammadiyah 3 Surakarta. Peserta didik baru yang mengikuti kegiatan MPLS ini kurang lebih ada 81 siswa yang dibagi menjadi 3 kelas. Peserta didik baru mengikuti kegiatan ini dengan rasa syukur dan bangga karena bisa diterima di sekolah ini. 

Susunan acara SD Muhammadiyah 3 Surakarta yaitu hari pertama (Rabu, 13 Juli 2022), kegiatan ini diawali dengan apel dan pembukaan. Dengan dibuka oleh Kepala SD Muhammadiyah 3 Surakarta Bapak Yanto, S.Pd dan dilanjutkan sesuai jadwal yang disusun oleh panitia. Diawali dengan penyampain mengenai pengenalan visi misi, program kegiatan belajar mengajar dan tata tertib sekolah kepada anak-anak dan memotivasi siswa agar terus semangat belajar, beribadah dan mampu memanfaatkan seluruh fasilitas dari sekolah untuk mewujudkan generasi yang cerdas, terampil dan berakhlak mulia. 

Hari kedua (Kamis, 14 Juli 2022), menampilkan beberapa tampilan ekstrakurikuler siswa SD Muhammadiyah 3 Surakarta. Dan Hari ketiga (Kamis, 15 Juli 2022), yaitu pengenalan lingkungan sekolah, senam pagi , jalan sehat dan dilanjutkan agenda ramah tamah di kelas. 

Semoga dengan diawali kegiatan MPLS ini diharapkan dapat memberikan kesan positif dan menyenangkan kepada peserta didik baru tentang lingkungan sekolahnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar