Kamis, 20 Oktober 2022

Persiapan Diklat Kepemimpinan dan Pendidikan Karakter, Muha: Adakan Sosialisasi

Menyongsong pelaksanaan diklat Kepemimpinan dan Pendidikan Karakter di Asrama Haji Donohudan, SMA Muhammadiyah 2 Surakarta menggelar sosialisasi di masjid SMA Muhammadiyah 2 Surakarta pasca salat dhuha, rabu (19/22)

Kegiatan tersebut direncanakan akan diikuti oleh semua siswa kelas X, XI, dan XII serta segenap guru dan karyawan SMA Muhammadiyah 2 Surakarta.

Kepala Sekolah Ibu Sri Darwati, S.Pd, M.Pd mengatakan pada sambutannya "bahwa kita sudah lama tidak melaksanakan kegiatan diklat kepemimpinan diakibatkan adanya pandemi covid-19".

Sekarang kita akan melaksanakan kembali kegiatan ini yang sudah menjadi program yang telah lama dilaksanakan di SMA Muhammadiyah 2 Surakarta, katanya.

Selain itu, beliau yang juga aktif di Pimpinan Daerah Aisyiyah Surakarta mengatakan bahwa "pembagian kelompok hari ini merupakan gambaran satu kelompok dan satu kamar ketika di Donohudan".

Kenapa Donuhudan, alasannya; ini menjadi motivasi bagi kita mudah-mudahan kembali kesini sebagai jemaah haji. Alasan kedua, menghindari cuaca hujan; jadi aman, karena tidurnya di kasur bukan kaya diperkemahan,  ucapnya.

Besar harapan kami dengan adanya kegiatan tercipta output sebagai anak yang sholeh/ah dan berkarakter, tuturnya menutup pembicaraan.

Sementara itu, Bambang Sigit Pramono, S.Pd, M.Pd hadir sebagai narasumber mengawali pembicaraan dengan perkenalan dan yel yel kepada siswa. Siswa tampak antusias mengikutinya.

Saya sudah tua, tapi suara saya tidak kalah dengan kalian anak muda sebagai generasi milenial, katanya sambil mengulang Yel-yel memberi penekanan semangat.

Sebagai guru SMP Negeri 11 yang akrab dipanggil pak Bembeng itu memberikan sentuhan motivasi diri kepada siswa agar mampu menatap masa depan yang lebih baik. Salah satunya adalah dengan diklat kepemimpinan dan pendidikan karakter sebagai bekalnya, katanya.

Di sesi yang sama beliau juga menginformasikan berbagai perlengkapan yang harus disiapkan secara pribadi seperti pakaian osis, olahraga, dan lain-lain.

Beliau pun memberikan gambaran kegiatan nanti seperti bagaimana cara jalan, etika makan, etika masuk ruang, budaya antri, dan lain-lain. Dan kedisiplinan ini betul-betul ditekankan. Termasuk menggunakan motor standar dan menaruh helm yang benar, ucapnya.

Kemudian diakhir acara, Suryan Abdul Mujib, S.Pd sebagai Humas memberitahukan bahwa Pak Bambang Sigit Pramono, S.Pd, M.Pd akan datang kembali ke SMA Muhammadiyah 2 Surakarta dalam rangka memberikan penguatan dan bekal sebelum acara diklat dilaksanakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar