Jumat, 02 Agustus 2024

Luar Biasa! Begini Apresiasi Dinas Pendidikan Kota Semarang Makan Siang Sehat

SOLO – “Makan siang sehat yang lezat dan bergizi olahan dapur SD Muhammadiyah 1 Solo, luar biasa jadi inspirasi dunia!” Begitu apresiasi Dinas Pendidikan Kota Semarang, Jawa Tengah Abdul Kholiq SPd MPd saat Study Tiru Kantin Sehat Ramah Anak di Aula Sekolah Sehat di Jalan Kartini No 1 Barat Pura Mangkunegaran, Selasa (30/7/2024). 

Sebelumnya, Abdul Kholiq berkeliling ke beberapa fasilitas unggulan sekolah penggerak yang berdiri sejak 1935 ini, mulai dari Kantor Kepala Sekolah, Kantin Sehat, Dapur Sehat, BUMSmart, BUMS, Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) dan kelas secara acak untuk melihat langsung program makan siang di sekolah dasar. 

“Hari ini datang rombongan dari Kota Semarang dua Kepala Sekolah Hebat. Hari ini nawaitu datang ke Solo dan niat kita silaturahim ke SD Muhammadiyah 1 Ketelan Surakarta. Ada saya Abdul Khloliq, Faris FH, Hasan Rifa’i dan Budi Candra,” ujarnya.

Dia menjelaskan tujuan study tiru adalah untuk untuk melihat bagaimana pengelolaan sekolah sehat berangkat dari makan yang sehat. “Tadi di perlihatkan bapak-ibu guru yang ada di sekolah ini bagaimana mengolah makan siang yang bagus, yang cakep dan sehat. Tadi kita sudah melihat kantinnya juga begitu luar biasa,” ungkapnya.

Dia pun mengucap terima kasih kepada kepala sekolah penggerak. “kemarin kita terinspirasi mendengar paparan dari ibu kepala sekolah Hj Sri Sayekti SPd MPd saat Summer School ASEAN yang dilaksanakan secara tatap muka di Bandung, pada tanggal 23-26 Juli di Universitas Katolik Parahyangan dan saya terinspirasi. Hari ini kita wujudkan impian belajar ke SD Muhammadiyah 1 Ketelan Solo. Semoga sehat selalu anak-anak bangsa kita. Nanti akan muncul generasi anak bangsa yang sehat, amanah, iman dan bertaqwa sehat selalu. Luar biasa jadi inspirasi dunia,” ujarnya.

Kepsek Sri Sayekti telah menerima surat kunjungan dari Head of MUFPP Secretariat City of Milan Filippo Gavazzeni. “Saya menulis dari Sekretariat Pakta Kebijakan Pangan Perkotaan Milan (MUFPP) dari Kota Milan,” tulis dalam surat 29 July 2024.

Seperti yang Anda lakukan sekarang, MUFPP telah mengembangkan proyek baru dengan tema “Penyebaran Pengalaman dan Pengetahuan tentang Program Makanan Sekolah di Kota-kota ASEAN”. 

“Dalam hal ini, kami sangat senang ibu Sri Sayekti menjadi pembicara yang menampilkan hal tersebut kasus menarik dari Muhammadiyah 1. Seperti kita akan dilibatkan dalam pertemuan-pertemuan lembaga di Surakarta pada tanggal 31 Juli kami dengan senang hati akan mengunjungi sekolah anda dan melihat langsung anda

Prestasi dalam program makanan sekolah,” ucapnya.

Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah bidang Humas, Jatmiko mengatakan akan ikut mendampingi kepala sekolah Audiensi Wali Kota Surakarta Drs Teguh Prakosa dengan Sekretariat Milan Urban Food Policy Pact (MUFPP) atau Pakta Milan terkait Program Kota Cerdas Pangan.

“Insya Allah saya dan native speaker Mr Sri Martono Lanjarsari akan membersamai ibu Kepala Sekolah silaturahmi di acara tersebut pada Hari / Tanggal : Rabu, 31 Juli 2024 Pukul : 09.00 WIB – selesai, Tempat: Ruang Rapat Wali Kota Surakarta,” ucap Jatmiko.

Kontributor Jatmiko.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar